MERAJUT UKHUWWAH – MENEBAR SUNNAH
Selamat Datang di Majalah Dinding (MADING) "PesanTrend" kami <><><><><> Wadah kreativitas jurnalis santri (IJSMM) untuk meningkatkan semangat menulis dan berkreasi. <><><><><><><><><><> Semua karya disini adalah hasil olah-tangan jurnalis santri yang sedang belajar menekuni jurnalistik. Kritik dan saran untuk kebaikan kita bersama, senantiasa kami terima dengan tangan terbuka dan lapang dada....Akhirnya kami mengucapkan selamat menikmati sajian kami.......

SALURKAN INFAQ DAN ZAKAT ANDA DISINI

Salurkan Bantuan Anda Untuk Pembangunan PERLUASAN MASJID AL-MANAR
Tidak lupa kami mengucapkan terima kasih atas bantuan dan pastisipasinya.


Sabtu, 25 November 2017

“MAAF USTADZ, SAYA DILUPAKAN ALLAH,” Jawab Seorang Santriwan

Sejak hari ini (Sabtu, 25/11/17) hingga 2 minggu ke depan, santri Pondok Pesantren Al-Manar menghadapi ujian semester ganjil pelajaran pondok dan pelajaran umum yang terbagi 2 jenis yaitu ujian praktek dan ujian tulis.
 Ujian praktek dikenal oleh semua santri sebagai ujian yang cukup ‘deg-degan’ karena mereka akan diuji dari segala sisi seperti kognitif, psikomotorik, afektif, emosi dan adab kesopanan.
 Ada 4 (empat) bidang yang diuji-praktekkan yakni Bahasa Inggris, Bahasa Arab, Baca Kitab, Takhfidz/Tahsin Qur’an dan Praktek Ibadah.
 Dari 4 (empat) bidang yang diuji-praktekkan tersebut, ujian praktek ibadah lah yang paling menguras tenaga dan fikiran para santri sebab setiap pertanyaan yang diajukan ustadz penguji harus dijawab sebagaimana yang diamalkan dalam keseharian mereka bahkan ada kalanya harus membuktikannya dengan dalil yang sudah dipelajarinya, baik berupa hadits, ayat/firman dalam Al-Qur’an maupun qoidah ushul.
 Uniknya, salah satu santriwan jenjang Aliyah ketika ditanya tentang salah satu bacaan wirid sesudah sholat oleh Ust. Waras, dia menjawab dengan serius, “MAAF USTADZ, UNTUK YANG BACAAN ITU, SAYA DILUPAKAN ALLAH…”
 Sontak, jawaban itu membuat ust. Waras tersenyum sembari berkata, “Oh gitu ya….hafalkan lagi dan kesini lagi kalau sudah hafal ya.”
 Itulah salah satu jawaban kreatif dan inovatif yang selalu saja muncul dari akal para santri di saat-saat ujian praktek ibadah..…ada ada saja cara mereka mengatasi persoalan. (QQ dan tim mading PesanTrend)
    















Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Berikanlah Komentar Anda Disini Dengan Sopan dan Baik serta Tidak Melanggar UU ITE

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...